Friday 27 January 2012

Eros Jarot




Add caption

Diblantika musik nusantara, Eros Jarot lebih dikenal sebagai penulis lagu yang handal.  Album masterpiece "Badai Pasti Berlalu" adalah bukti nyata yang membawa nama besarnya.  Namun sebenarnya Eros pernah mengeluarkan album bersama groupnya Barong Band sebanyak 2 album dan 2 solo album. Albumnya tidak terlalu sukses dipasaran seperti album-album pop lainnya.  Musiknya cenderung idealis, sehingga memiliki segmentasi penggemar dan pasar tersendiri.  Salah satu tema dalam lirik lagunya menceritakan kehidupan manusia.
Album-albumnya cukup sulit ditemukan dipasar dan saat ini dicari dan diburu para kolektor musik.
Tahun 1983 namanya kembali mencuat berkat kerjasama kembali bersama Yockie Suryoprayogo menggarap Album Chrisye "Resesi" yang cukup sukses.  Beberapa album Chrisye berikutnya mereka tetap berkarya bersama. 
Pada album Badai Pasti Berlalu ada sebuah istrumentalia dengan title E&C&Y,  apakah ini singkatan nama mereka Eros Chrisye Yockie. Memang album ini di garap oleh mereka Eros (syair), Yockie (keyboard, drum), Christian/Chrisye (gitar, bass) plus Fariz (drum)


Add caption




No comments:

Post a Comment